Mfc.blogspot.com - Jelang partai pembuka group A Piala Presiden 2015 antara Persebaya United vs Martapua FC Rabu 02 september 2015 pukul 15.00 WIB di Stadion SI Jalak Harupat, Bandung, kedua tim sama-sama buta akan skuat tim lawan. Maklum kedua tim beda kasta Persebaya United adalah klub yang bermain di ISL sedangkan Martapura FC berlaga di Divisi Utama.
Meski berstatus klub Divisi Utama, Martapura FC tidak gentar berhadapan dengan Persebaya. Martapura FC sudah mempersiapkan diri untuk menghadapi Piala Presiden ini untuk tampil maksimal dan juga bisa lolos dari group ini.
Berikut Profil kedua klub :
Persebaya United
Persebaya United masih mengandalkan perpaduan pemain muda dan senior. Beberapa mantan penggawa tim nasional U-19, Ilham Udin Armayn, Putu Gede, Muhammad Hargianto, Zaenuri, Shahrul Kurniawan, bakal menjadi andalan di lini tengah klub asuhan Ibnu Grahan itu.
Para pemain muda tersebut akan dipadukan dengan beberapa pemain senior, antara lain kiper Jendri Pitoy, Siswanto, dan Slamet Nurcahyo. Selain itu, pemain anyar Sengbah Kennedy, yang direkrut dari Arema Cronus, akan menambah kekuatan lini tengah Persebaya.
Nama Lengkap: Persebaya United
Julukan: Bajul Ijo
Manajer: I Gede Widiade
Pelatih: Ibnu Grahan
Martapura FC
Martapura FC merupakan satu-satunya klub Divisi Utama yang berlaga di Grup A Piala Presiden 2015. Meski begitu, skuad Laskar Sulthan Adam tetap mengusung target tinggi yakni finis sebagai runner-up agar dapat lolos ke delapan besar.
Dalam menyongsong turnamen Piala Presiden 2015, Martapura FC melakukan persiapan selama kurang lebih satu bulan. Mereka pun akan diperkuat tiga pemain asing asal Afrika, antara lain Henry Njobi Elad, Patrice Nzekou dan Charles Parker
Nama Lengkap: Martapura FC
Julukan: Laskar Sulthan Adam
Manajer: Ami Said
Pelatih: Frans Sinatra Huwae
0 komentar:
Post a Comment